Minggu, 29 April 2012
KENYAMANAN MENGGUNAKAN KOMPUTER
1. Cara Set Up Komputer
Mereka yang setiap hari harus berhadapan dengan komputer sudah sepatutnya menggunakan beberapa perangkat yang mampu memberikan kenyamanan saat menggunakan komputer. Selain untuk meminimalkan gangguan pada tubuh, bukan hal yang mustahil performa kerja akan meningkat karena penambahan perangkat tersebut.
Penempatan monitor komputer dan keyboard komputer yang benar dapat mengurangi kelelahan mata, lengan, punggung, bahu dan leher. Jangka waktu pekerjaan berulang-ulang dapat menyebabkan tangan, leher, dan sakit punggung dan akhirnya cedera.
tips untuk Workstation Komputer Ergonomis :
a. Gunakan kursi yang dinamis sesuai dengan tinggi monitor casing 2-3 "(5-8 cm) di atas tingkat mata
b. Gunakan monitor anti glare
c. Posisi lengan menyesuaikan dengan tempat duduk
d. Kaki pada lantai atau pijakan kaki stabil
e. Gunakan dokumen holder
f. Lengan dan siku dekat dengan tubuh santai
g. pusat monitor dan keyboard di depan Anda
2. PENGGUNAAN MOUSE
Mouse Pad
Meski terlihat sepele, mouse pad juga memegang andil untuk memberi kenyamanan pada pengguna komputer. Selain menggunakan mouse pad yang tidak terlampau besar maupun terlalu kecil, mouse pad yang dilengkapi dengan wrist rest bisa digunakan untuk memberi kenyamanan pada bagian pergelangan tangan.
3. KEYBOARD
sama halnya dengan keyboard yang kini pada beberapa merk sudah dilengkapi pula dengan wrist rest. Jangan lupa untuk mempertimbangkan jenis bahan pada permukaan mouse pad, perkirakan apakah anda akan mudah memindahkan kursor dengan bahan tersebut.
4. MONITOR
Untuk mengurang intensitas cahaya yang memantul dari layar monitor komputer, anti-glare dapat dipasang pada monitor. Dengan begitu cahaya yang memantul akan direduksi.
5. DOCUMENTHOLDER
Untuk mengurangi rasa lelah, terutama pada bagian leher, tak ada salahnya untuk memasang document holder pada sisi monitor sehingga leher tidak perlu berpaling ketempat lain saat mengetik / menyalin sebuah dokumen.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar